Kwarcab Pangandaran Gelar Raimuna Cabang ke-2 di Buper Lokabina 

admin

|SPNews|Pangandaran|

Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Pangandaran menggelar Raimuna Cabang ke-2 yang berlangsung di Bumi Perkemahan (Buper) Lokabina Pantai Barat, Pangandaran.

Kegiatan ini merupakan agenda lima tahunan yang diikuti oleh para pelajar dari tingkat SMA dan SMK Se-Kabupaten Pangandaran. Jumlah peserta yang mengikuti acara ini mencapai 789 orang, dengan rincian 292 peserta Putra dan 418 peserta Putri.

Acara Raimuna ini berlangsung selama lima(5) hari empat (4) malam dimulai pada hari Kamis (7/11/24) hingga Senin (11/11/24), dan para peserta ini terlibat dalam berbagai kegiatan seru dan menarik.

Perhelatan ini dibuka secara resmi oleh Ketua Kwarcab Pangandaran, Apip Winayadi yang dihadiri oleh jajaran pengurus Kwarcab, perwakilan dari TNI dan Polri, serta sejumlah tokoh Pramuka di Kabupaten Pangandaran.

Menurut Ketua Dewan Kerja Cabang Pangandaran, Rahma N Viantik, yang juga hadir dan memimpin jalannya rangkaian acara mengatakan, “beragam lomba tradisional seperti bakiak dan lainnya juga diadakan untuk menumbuhkan semangat gotong royong serta memperkuat kebersamaan di antara para Pramuka”.

“Raimuna Cabang ini diharapkan dapat mempererat tali persaudaraan serta membentuk Karakter generasi muda yang Mandiri, Kreatif, dan cinta terhadap budaya serta nilai-nilai kebangsaan”, ungkapnya. 

Penulis (SP/01)

Popular Post

Hukum

Razia Penggeledahan di Lapas Ciamis Terbebas Dari Barang Terlarang 

|SPNews|Ciamis|            Penggeledahan Kamar Hunian Narapidana di Lapas Ciamis Selasa, 5 November 2024, Lapas Ciamis menjalani ...

Politik

Ujang Endin Tegaskan Janji Warga Pangandaran, Bebas Masuk Objek Wisata

|SPNews|Pangandaran| Menjelang Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati yang hanya tinggal dua pekan lagi, calon Bupati Pangandaran, dengan nomor urut 02, ...

Redaksi

Boks Redaksi

Terbit Berdasarkan UU No.40 tahun 1999 tentang Pers PT MEDIA SURYA RENGGANIS ; AHU: 004 7478 01 01 Dewan Redaksi: ...

TNI & Polri

Kapolres Pangandaran Pastikan Logistik Pilkada 2024 Aman Didistribusikan Hari Ini

Pangandaran |SPN| 23 November 2024 – Suasana penuh semangat pagi ini tampak di halaman kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pangandaran. ...

Lintas DaerahOpini

Tegas, Pemdes Cihideung Girang Bantah Salahgunakan Anggaran

|SPNews|Kuningan|             Merebaknya pemberitaan dugaan penyalahgunaan anggaran kegiatan pembangunan tahun anggaran 2023 di Desa Cihideung ...

Pembangunan

Panglima TNI Resmikan Masjid Ar Rohman di Pangandaran, Simbol Sinergi TNI dan Masyarakat

Surya Pangandaran News Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto meresmikan Masjid Ar Rohman yang terletak di Dusun Haurseah, Desa Cijulang, ...

Tinggalkan komentar