Tim Hudang Gelar Acara “Ngobeng” Ikan Bersama dan Bagikan Aneka Hadiah 

admin

|SPNews|Pangandaran| 

           Pada Kamis (13/11/2024), Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 02, H. Ujang Endin Indrawan dan H. Dadang Solihat, menggelar acara “Ngobeng” atau menangkap ikan bersama-sama di sebuah kolam yang luas, bertempat di Desa Cibenda, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran. Tradisi ngobeng ini alhamdulilah banyak diikuti oleh Masyarakat setempat dengan penuh semangat dan kegembiraan.

           Jaka Purnama, yang lebih dikenal sebagai Bang Sentot, salah satu anggota tim pemenangan Paslon 02, menjelaskan bahwa acara ngobeng ini bukan sekadar menangkap ikan bersama, tetapi juga sarat dengan nilai-nilai kebersamaan dan gotong royong. “Ngobeng ini merupakan tradisi yang penuh makna, di mana kita belajar bahwa untuk mencapai tujuan, kita harus bekerja bersama dan saling membantu. Kalau menangkap ikan sendirian, hasilnya mungkin sedikit, tapi jika bersama-sama, pasti lebih mudah dan hasilnya lebih banyak,” ujar Jaka.

          Acara tersebut juga dihadiri oleh Paslon Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran dari nomor urut 02, H. Ujang Endin Indrawan dan H. Dadang Solihat, yang sangat mengapresiasi dan antusiasme kegiatan warga yang ikut serta. Dalam kesempatan itu, H. Dadang mengajak Masyarakat untuk merayakan pesta Demokrasi dengan suka cita. “Pemilu ini adalah pesta Demokrasi, jadi harus dilalui dengan kegembiraan dan semangat kebersamaan,” ungkapnya.

         Selain kegiatan ngobeng, acara ini juga dimeriahkan dengan pemberian berbagai hadiah menarik, bagi para peserta yang mendapatkan hasil tangkapan ikan yang banyak, hingga menambah kemeriahan di suasana tersebut.

       Penulis (tim SPNews)

Popular Post

Hukum

Razia Penggeledahan di Lapas Ciamis Terbebas Dari Barang Terlarang 

|SPNews|Ciamis|            Penggeledahan Kamar Hunian Narapidana di Lapas Ciamis Selasa, 5 November 2024, Lapas Ciamis menjalani ...

Politik

Ujang Endin Tegaskan Janji Warga Pangandaran, Bebas Masuk Objek Wisata

|SPNews|Pangandaran| Menjelang Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati yang hanya tinggal dua pekan lagi, calon Bupati Pangandaran, dengan nomor urut 02, ...

Redaksi

Boks Redaksi

Terbit Berdasarkan UU No.40 tahun 1999 tentang Pers PT MEDIA SURYA RENGGANIS ; AHU: 004 7478 01 01 Dewan Redaksi: ...

TNI & Polri

Kapolres Pangandaran Pastikan Logistik Pilkada 2024 Aman Didistribusikan Hari Ini

Pangandaran |SPN| 23 November 2024 – Suasana penuh semangat pagi ini tampak di halaman kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pangandaran. ...

Lintas DaerahOpini

Tegas, Pemdes Cihideung Girang Bantah Salahgunakan Anggaran

|SPNews|Kuningan|             Merebaknya pemberitaan dugaan penyalahgunaan anggaran kegiatan pembangunan tahun anggaran 2023 di Desa Cihideung ...

Pembangunan

Panglima TNI Resmikan Masjid Ar Rohman di Pangandaran, Simbol Sinergi TNI dan Masyarakat

Surya Pangandaran News Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto meresmikan Masjid Ar Rohman yang terletak di Dusun Haurseah, Desa Cijulang, ...

Tinggalkan komentar